Kebiadaban israel, duka mendalam palestina dan dunia

on Sunday, January 18, 2009

Agresi israel ke jalur gaza palestina telah menewaskan 500 warga palestina tak berdosa. Sementara itu 2000 lebih lainnya luka ringan dan berat. Korban tewas sebagian besar adalah anak-anak dan wanita. Serangan zionis yahudi sejak 27 desember 2008 itu telah meluluhlantahkan infrastruktur dan bangunan sipil negeri para nabi. Negeri orang islam, yahudi, dan nasrani. Dunia internasional seakan berdiam diri. PBB yang terdiri dari negara-negara seluruh dunia pun tidak berkutik. Veto satu negara telah mementahkan keputusan untuk gencatan senjata. Apa latar belakang penyerangan itu? Benarkah agresi zionis yahudi sebagai balasan atas serangan roket pejuang hamas? Artikel berikut ini merupakan pandangan pribadi.

palestina
Penjajahan israel terhadap negeri leluhur para nabi, palestina dimulai dari akhir tahun 1940-an. Secara kumulatif pertempuran sudah terjadi empat kali. Hal ini diluar serangan kecil yang kerap terjadi. Apa yang dilakukan militer israel saat ini merupakan sebuah serangan terburuk selama sepuluh tahun terakhir. Infrastruktur seperti rumah ibadah, sekolah, rumah sakit, jalan-jalan, universitas, pemukiman penduduk mengalami kerusakan parah. Bantuan yang digalang pihak internasional pun terhambat melewti perbatasan ramallah. Pihak mesir sebagai satu-satunya negara yang bisa dilalui guna menyalurkan bantuan kemanusiaan, enggan membuka pintu. Hal ini menyebabkan terisolirnya warga muslim palestina. Mereka kekurangan makanan, pakaian, obat-obatan, air bersih, selimut, dan berbagai kebutuhan pokok lainnya.
Penjajahan yang dilakukan pihak terlaknat israel telah menimbulkan gelombang heroik tidak hanya dipalestina saja. Namun juga dipenjuru belahan dunia. Bahkan dipalestina sendiri muncul gerakan intifadha. Dimana pihak sipil turun ke jalan untuk membantu perlawanan pejuang palestin dengan melemparkan batu serta menggunakan ketapel untuk menyerang pihak yahudi. Gerakan intifadha sudah berlangsung selama dua kali dari empat kali pertempuran yang terjadi. Semangat yang muncul bukan perlawanan karena tanah mereka dijajah, tetapi semangat jihad untuk menyelamatkan negerinya, untuk menyelamatkan eksistensi islam. Kematian dimedan perang adalah awal menuju kehidupan kekal disyurga. Itulah harapan mereka.
Perlakuan israel terhadap negeri para nabi sembilan hari lalu telah mengundang protes dari warga negara diseluruh dunia. Tidak hanya di negeri yang mayoritas penduduknya muslim seperti indonesia. Tetapi juga malaysia, australia, amerika serikat, eropa. Berbagai kecaman dan kutukan datang silih berganti. Tidak hanya muslim menggelar aksi protes tetapi juga pendeta nasrani eropa. Mereka menganggap bahwa yang terjadi di jalur gaza saat ini adalah tragedi kemanusiaan. Banyak korban sipil yang berjatuhan.
Persis seperti apa yang dikatakan allah swt. Israel memang susah diatur. Jutaan protes yang dilayangkan tidak membuat yahudi mengendurkan serangan. Mereka telah menyiapkan tentaranya untuk memasuki jalur darat dengan tank baja di 60 km perbatasan jalur gaza israel. Pemerintah yahudi sepertinya tidak punya hati. Allah swt telah mengunci mati hati dan mata serta pendengaran mereka sehingga tidak ada rasa prihatin sama sekali ketika melihat penderitaan warga palestina.
Oleh karena itu, mari kita dukung bangsa palestina guna mendapatkan haknya. Apapun dukungan kita, hal itu akan sangat berharga untuk mereka. Meskipun hanya melalui tulisan berupa kecaman, aksi unjuk rasa sebagai wujud solidaritas, bantuan barang bermanfaat, pakaian, makanan, obat-obatan, uang. Biarkan allah swt dan rasulNYA yang menyaksikan usaha kita. Bantuan kita tidak hanya didasarkan pada persamaan akidah islam, tetapi juga karena sesama ciptaan allah swt.